Sri Bintang Pamungkas Galang Dana untuk Tumbangkan Rezim

Posted by real application On Kamis, 28 Oktober 2010 0 komentar
Sri Bintang Pamungkas Galang Dana untuk Tumbangkan Rezim
Kamis, 28 Oktober 2010 , 16:26:00 WIB
Laporan: Rizal Aditya Rahman

SRI BINTANG PAMUNGKAS/IST
  
RMOL. Tokoh oposisi Sri Bintang Pamungkas bersama sekitar puluhan pendukungnya melakukan penggalan dana di Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat siang tadi (Kamis, 28/10).

Pantauan Rakyat Merdeka Online, tampak beberapa massa yang tergabung dalam Rakyat Bergerak menyodorkan karung kepada para pengguna jalan yang lewat. Karung itu dimaksudkan sebagai tempat bila pengguna jalan mau memberikan sumbangan.

Kepada wartawan, Sri Bintang menegaskan bahwa dana yang dikumpulkan untuk membiayai penggulingan rezim yang berkuasa saat ini dan menjadikan Indonesia baru. Makanya tambah Sri Bintang, penggalangan dana itu juga untuk mensosialisasikan organisasi yang didirikannya itu.

Mantan Ketua Umum Partai Uni Demokrasi Indonesia ini juga menyoroti kebaraan partai-partai yang ada saat ini. Dia menegaskan, partai-partai saat ini tidak ada bedanya dengan partai pada masa Orde Baru.  "Dalam partai, tidak ada di temukan wakil-wakil rakat yang layak untuk jadi pemimpin. Hanya ada wakil-wakil partai saja. Maka partai-partai yang ada di Indonesia harus dibubarkan," tegasnya.

Saat ini, Sri Bintang bersama massa dari Rakyat Bergerak meninggalkan Bundaran HI. Mereka menuju Istana Negara, Jakarta Pusat. [zul]
Share |

Baca juga:

Sambil Galang Dana untuk Korban Musibah, 9 Elemen Mahasiswa Tegaskan SBY-Boediono Gagal
Presiden LIRA: Wacana Penggulingan Pemerintah Bukan Hantu Siang Bolong
Polisi Gagalkan Aksi Penyembelihan Kambing 'SBY'
Besok, 13 Kampus Akan Gelar Aksi di Depan LBH
PMII: Penggulingan Itu Haram!

0 komentar to Sri Bintang Pamungkas Galang Dana untuk Tumbangkan Rezim

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.